Tuesday, August 11, 2009

Perwalian Semester Ganjil 2009/2010

Perwalian mahasiswa untuk Semester Ganjil 2009/2010 sudah dimulai. Pada saat perwalian mohon membawa:
1. Transkrip nilai (termasuk yang ekivalensi)
2. Form perwalian sebanyak 2 (dua) rangkap. File formulir perwalian dapat di-download di sini:
Continuing dan Twin angk.2007 : Formulir perwalian MI.xls
Continuing dan Twin angk.2008 : Formulir Perwalian MI-2008.xls

Jika persyaratan sudah lengkap, silakan untuk mengisi formulir perwalian, yaitu mata kuliah/praktikum apa saja yang akan diambil. Sebagai informasi, mata kuliah di semester genap (4 dan 6) juga dibuka, yang penting beban SKS maksimal adalah 21 (dua puluh satu) SKS.

Khusus untuk angkatan 2007
Mohon diperiksa jumlah SKS yang telah diambil. Sebagai informasi, syarat untuk lulus program D3 adalah minimal 110 (seratus sepuluh) SKS termasuk proyek akhir. Jadi kalau ada yang sudah mendekati jumlah tersebut bisa langsung mengambil mata kuliah proyek akhir.

Setelah selesai mengisi, segera menghubungi saya di minggu ini untuk 'ngobrol' dan approval perwalian.

No comments:

Post a Comment